I don't Own any of these Images...I just found them on the web.

Berita SATU Media
Powered by Conduit Mobile

Follow

5 Hal yang Perlu Dihindari Saat Membersihkan Debu di Rumah

5 Hal yang Perlu Dihindari Saat Membersihkan Debu di Rumah

Debu merupakan salah satu partikel membandel yang ada di mana pun, termasuk di semua sudut rumah.

Oleh sebab itu, seringkali kita membersihkan seluruh sudut yang ada di rumah.

Namun tahukah Anda? Ternyata beberapa cara kita saat membersihkan debu merupakan cara yang tidak efektif.

Nah untuk menghindari kesalahan tersebut, berikut penjelasan mengenai hal yang perlu dihindari ketika membersihkan rumah dari debu :



1. Penggunaan Kemoceng

Penggunaan Kemoceng

Saat membersihkan debu, tentu Anda langsung berpikir untuk menggunakan kemoceng bukan?

Namun, penggunaan kemoceng merupakan cara yang salah dan perlu dihindari.

Membersihkan debu menggunakan kemoceng ternyata tidak efektif karena debu tidak akan benar - benar hilang, bahkan akan menempel pada barang yang ada di sekitarnya.

Sebaiknya, Anda menggunakan lap basah karena debu akan efektif menempel pada lap.



2. Menjemur Kasur

JEMUR KASUR DI MOBIL

Kebanyakan dari Anda tentunya sering menjemur kasur dengan tujuan menghilangkan lembab atau sebagai cara untuk menghilangkan debu.

Bahkan ketika kasur dijemur, seringkali kasur tersebut dipukul-pukul agar debunya hilang.

Namun tahukah Anda? menjemur sambil memukul kasur adalah hal yang sia - sia untuk menghilangkan debu.

Mengapa? Dengan memukul - mukul kasur, debu memang akan beterbangan namun akan menempel kembali pada kasur.

Sebaiknya, Anda menggunakan mesin penyedot debu untuk menghilangkan debu yang menempel pada kasur.




3. Membersihkan Kaca

Membersihkan Kaca

Kini sudah banyak orang yang membersihkan kaca menggunakan cairan pembersih kaca.

Ternyata penggunaan pembersih kaca juga perlu diperhatikan lho Urbanites.

Sinar matahari ternyata dapat membuat cairan pembersih kaca jadi lebih cepat mengering, sehingga akan menimbulkan garis pada kaca.

Untuk itu, sebaiknya Anda membersihkan kaca di rumah pada sore hari, malam hari, atau ketika langit mendung.

Agar kaca tetap terjaga, gunakanlah karet pembersih kaca yang ukurannya disesuaikan dengan ukuran kaca.




4. Penggunaan Cairan Pembersih

Penggunaan Cairan Pembersih

Cairan pembersih biasanya digunakan untuk membersihkan debu yang menempel pada perabot yang ada di rumah.

Perlu diperhatikan cairan pembersih ini tidak boleh terlalu sering digunakan.

Tidak hanya itu, cara menggunakannya pun perlu diperhatikan.

Jangan pernah menyemprotkan cairan pembersih langsung ke perabotan di rumah.

Cara yang tepat adalah dengan menyemprotkan cairan pembersih ke kain microfiber, kemudian lap perabotan yang akan dibersihkan secara perlahan.




5. Vacuum Cleaner Lupa Dibersihkan

Vacuum Cleaner Lupa Dibersihkan

Kebersihan vacuum cleaner juga sangat penting untuk diperhatikan lho...

Bersihkanlah filter vacuum cleaner untuk mencegah terjadinya mampet ketika digunakan.

Apabila vacuum cleaner mampet, maka mesin akan mengeluarkan debu yang tersisa. hal ini tentunya malah membuat ruangan menjadi lebih kotor.

Selain untuk menghindari keluarnya debu, membersihkan vacuum cleaner secara rutin pun dapat membuat mesin menjadi lebih awet.



Nah, itulah beberapa hal yang perlu Anda hindari ketika membersihkan debu di rumah. Semoga dengan adanya penjelasan di atas, Anda dapat membersihkan rumah dengan baik...


Penulis : Unknown ~ Sebuah Webblog yang menyediakan berbagai macam Informasi dan Iklan

MATA
Artikel / Iklan 5 Hal yang Perlu Dihindari Saat Membersihkan Debu di Rumah ini dipublish oleh Unknown pada hari . Semoga Artikel / Iklan ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.Bila Berminat silahkan Hubungi Nomor yang tertera di Artikel / Iklan tersebut.sudah ada 0 Komentar: di postingan 5 Hal yang Perlu Dihindari Saat Membersihkan Debu di Rumah
 

0 KOMENTAR:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.



TABLOID



Ryan.Feriandri666 - View my recent photos on Flickriver

TUMBLR